Epidemi Tiongkok Terus Menyebar Luas, Banyak Tempat Mengumumkan ‘Manajemen Statis’
NTD
Epidemi terus menyebar ke seluruh daratan Tiongkok, pihak berwenang masih mengambil langkah “Nol kasus dinamis”. Tidak hanya Shanghai yang secara ketat menutup daerah epidemi, tetapi baru-baru ini ada Jiangsu, Henan, Anhui dan provinsi lainnya. Banyak daerah perkotaan di Tiongkok mengumumkan “manajemen statis”, dan tindakan penutupan serta pengendalian seperti menutup kota secara terselubung.
Shanghai: Manajemen statis beberapa wilayah
Shanghai mengumumkan akan memasuki “manajemen statis global” pada 5 April, dan mengumumkan pada 11 April bahwa zona pencegahan epidemi dibagi menjadi tiga area: area kontrol tertutup, area kontrol, dan area pencegahan.
Gelombang pertama area tertutup dan terkontrol mencapai 7.624 daerah, tetapi area dan tindakan tertutup dan terkontrol masih berubah.
Dari awal April, Distrik Fengxian di Shanghai akan menerapkan sejumlah langkah seperti “manajemen statis global, pengujian asam nukleat semua warga, dan investigasi epidemi secara komprehensif”.
Pada 16 April, Shanghai Pudong juga mengeluarkan pemberitahuan kepada semua penduduk, yang menyebutkan bahwa distrik tersebut telah mengadopsi langkah pencegahan dan pengendalian seperti “manajemen statis global dan pengujian asam nukleat untuk semua warga”. Area Baru Pudong telah ditutup selama 20 hari, beberapa komunitas juga telah ditutup selama lebih dari sebulan.
Pada 15 April, Shanghai Jiading mengumumkan di akun Weibo resminya bahwa dari 15 hingga 21 April, seluruh distrik mengadopsi “manajemen statis global”.
Jiangsu: Kota Suzhou, Kota Zhangjiagang, Kota Kunshan, Kota Taicang
Di Provinsi Jiangsu, yang dekat dengan Shanghai, “sumber badai” epidemi, banyak kota meningkatkan pengendalian epidemi secara komprehensif. Mulai pukul 0:00 16 April, Kota Suzhou mewajibkan pengontrolan tempat non-esensial yang tidak penting di banyak distrik. Bahkan, memperkuat kontrol sosial secara komprehensif, dan membatalkan berbagai kegiatan pertemuan publik dan tempat makan. Sedangkan tempat tinggal serta kawasan industri telah menerapkan manajemen tertutup, mengadopsi “satu pintu dan satu pos”, dan secara ketat memeriksa orang-orang yang masuk dan keluar.
Kota Zhangjiagang mengumumkan bahwa mulai pukul 05:00 pada 13 April hingga 24:00 pada 19 April, penduduk setempat akan menghentikan semua pergerakan yang tidak esensial kecuali untuk tes COVID-19. Semua komunitas menerapkan “satu pintu, satu pos”. Orang luar dan kendaraan tidak diperbolehkan memasuki tempat tinggal kecuali diperlukan.
Kota Kunshan, Provinsi Jiangsu mengumumkan perpanjangan masa isolasi selama 7 hari, dari pukul 24:00 pada 12 April hingga pukul 24:00 pada 19 April. Kota tersebut akan menerapkan manajemen statis. Area tertutup dan terkontrol akan terus menerapkan langkah yang relevan untuk pencegahan dan pengendalian epidemi secara ketat.
Kota Taicang Suzhou mengumumkan bahwa mulai pukul 6:00 pada 11 April hingga 12:00 pada 17 April, manajemen statis akan diterapkan secara bersamaan di wilayah kota di sebelah timur Shenhai Expressway G15.
Selama periode manajemen statis, warga menghentikan semua kegiatan yang tidak esensial. Setiap masyarakat “tidak diizinkan meninggalkan komplek, tidak boleh keluar kecuali perlu, dan dilarang keras berkumpul”. Semua perusahaan ditutup, dan yang benar-benar perlu diproduksi harus mendapat persetujuan, dan manajemen tertutup akan diterapkan.
Zhengzhou, ibu kota Provinsi Henan
Zhengzhou, ibu kota Provinsi Henan, mengumumkan pada 15 April, bahwa mereka akan menerapkan manajemen penutupan di beberapa area di Area Bandara Zhengzhou. Selain itu, kontrol lalu lintas selama 14 hari, akan diterapkan di area bandara. Selama periode kontrol lalu lintas, area bandara “hanya boleh masuk dan tidak boleh keluar”.
Penutupan area bandara Zhengzhou, pabrik perakitan iPhone terbesar di dunia, telah menimbulkan kekhawatiran tentang gangguan pada rantai pasokan Apple.
Anhui: Kota Wuhu, Kabupaten Huoqiu
Pada 17 April, Kota Wuhu, Provinsi Anhui mengumumkan bahwa mulai pukul 4:00 pagi pada 17 April, untuk sementara akan menerapkan manajemen statis di area perkotaan utama Kota Wuhu. Kemudian segera melakukan tes COVID-19 untuk semua warga di area tersebut.
Pada 16 April, Kabupaten Huoqiu, Kota Lu’an, Provinsi Anhui mengumumkan bahwa mulai pukul 22:00 pada 16 April, kabupaten tersebut akan menerapkan manajemen statis.
Xining, ibu kota Provinsi Qinghai
Pada 14 April, Kota Xining, ibu kota Provinsi Qinghai, mengeluarkan pemberitahuan, memutuskan untuk menerapkan manajemen statis di Distrik Chengzhong, Distrik Chengxi, dan Distrik Chengbei dari pukul 21:30 pada 14 April hingga 24:00 pada 17 April.
Xi’an, ibu kota Provinsi Shaanxi
Dari pukul 0:00 16 April, Xi’an, ibu kota Provinsi Shaanxi, menerapkan “tindakan pengendalian sosial sementara” selama empat hari.
Setelah pecahnya epidemi skala besar pada akhir tahun lalu, Xi’an telah ditutup selama lebih dari sebulan sejak 23 Desember tahun lalu. Namun demikian, pejabat setempat mengatakan bahwa kontrol sosial sementara ini bukanlah “penutupan kota”. Namun demikian, dalam hal tindakan khusus, tidak jauh berbeda dengan penutupan kota.
Langkah khusus untuk “kontrol sosial” di Xi’an kali ini mencakup bahwa komunitas kota dan orang-orang, diharuskan untuk tidak keluar kecuali diperlukan. Setiap komunitas menerapkan “satu pintu masuk dan keluar” dan mengatur personel untuk bertugas 24 jam sehari. Pusat perbelanjaan besar, tempat hiburan umum dan bazaar pedesaan. Semuanya ditutup sementara, dan tempat makan untuk sementara waktu dihentikan. (ET/hui/sun)
0 comments